90DaysForDiaryAnandaRyosi-(D-58)

Nama Anak: Ai Ryosi Hafidz Utomo (2y1m)
Pacitan, 14 November 2017
Fasilitator dan Dokumentasi: Mama
Tempat Kegiatan: Rumah Uti Kulon
Judul Kegiatan: Mengenal Warna


Hari ini adik belajar warna dengan menggunakan bola-bola kecil warna-warni dan gelas  es krim. Adik sebagi penjual dan mama sebagai pembeli. Bola-bola kecil warna-warni ditaruh di ats gelas es krim. Kemudian mama sebagai pembeli yang memilih es krimnya dan adik yang mengambilkan. Tapi hari ini adik baru benar mengambilkan warna hijau. Untuk warna kuning, merah dan biru adik masih terbalik. Adik antusias bermain bola-bola ini. Permainan ini dapat memperkenalkan warna sama adik dan menstilulasi motorik halus
#learner, comunication, #fitrahbelajar, #motorik halus
Sore harinya ketika temen-temen mama ke rumah ada acara rutin mingguan, dan kebetulan teman-teman mama berangkat bersama putra-putrinya, adik dan kakak senang langsung ikut gabung bermain bersama. Setelah temen-temannya pulang, adik mama ajak mandi karena tadi belum mandi, tapi adik menolak dan ingin lihat kartun. Akhirnya mama mandiin Kak Uwa, sampai kakak selesai adik masih belum mau di mandiin hanya menangis didepan ointu kamar mandi, akhirnya mama paksa mandi soalnya sudah mau maghrib, dan badan adik pliket kena keringat semua kalau tidak di mandiin nanti tambah rewel. Ketika Uti pulang adik nangisnya langsung di kencengin dan bilang ke Uti kalau dimarahin mama katanya.
#Fitrahsosial, #communication

Sisi Unik:learner , comunication
Fitrah yang ditumbuhkan: fitrahbelajar, fitrahsosial.
Tumbuh Kembang : motorik halus


#Post58
#90DaysForDiaryAnanda
#PekaAkanUnikAnak
#MengikatMaknaSepenuhCinta
#Portofolio(AiRyosiHafidzUtomo)
#2y1m
#Pacitan30September2015
#PortofolioBakat
#BahasaBakat
#PortofolioPerkembangan
#BahasaTumbuhKembang
#FitrahBasedEducation(FBE)
#BelajarBersamaAlam
















































Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membangkitkan Fitrah Seksualitas Anak #10

BundaSayangLevel10

Semua Anak Adalah Bintang